Tak
terasa liburan akhir semester Tahun Ajaran 2019/2020 telah usai. Mulai hari ini
Senin, 13 Juli 2020 Tahun Ajaran Baru 2020/2020 telah dimulai.
Sejak
16 Maret 2020 kemarin Pandemi covid-19 memberikan pelajaran luar biasa, yang mana anak usia dini pun diminta belajar
dari rumah. Metode pembelajaran dari rumah/BDR yang dilakukan satuan PAUD
diantaranya yang paling realistis dan dapat menjangkau banyak wali murid yang memiliki
latar belakang ekonomi yang berbeda-beda adalah melalui Daring WAG (WhatsAppGrup).
Selama
1 minggu ke depan lembaga (Kelompok Bermain) kami melaksanakan BDR melalui
daring WAG. Adapun materi yang kami sampaikan dalam 1 minggu ini adalah Masa
pengenalan lingkungan sekolah. Beberapa kegiatan yang akan kami lakukan antara
lain:
1. Memperkenalkan lingkungan Sekolah
kepada siswa baru. Melalui kerjasama antara guru dan wali murid pembelajaran
disampaikan di WAG berupa presentasi (foto/video) berupa penampakan gedung
sekolah, ruangan-ruangan yang dimiliki di sekolah (halaman sekolah, ruang
bermain dan belajar, toilet, ragam permainan/APE yang ada di Sekolah)
Contoh slide berupa foto yang diperkenalkan kepada siswa baru
2. Kenalan dengan Guru yang akan
mendamping anak didik selama proses belajar dan bermain di lembaga kami selama
1 tahun ke depan ditampilkan berupa foto/video di WAG
3. Berkenalan dengan anak didik dan
walinya. Wali anak diharapkan mengirim foto/video singkat anak didik meliputi
nama, umur dan alamat di WAG sehingga diharapkan komunikasi nantinya akan
berjalan dengan lancar setelah melalui proses perkenalan anggota WAG